Rabu, 18 November 2015

Tips Cermat Pilih Rumah Sakit Untuk Melahirkan

Posted by Bundamedik Healthcare System on 14.55 with No comments
Untuk memilih rumah sakit untuk melahirkan  tidak hanya dokter kandungan saja tetapi pastikan fasilitas dan pelayanannya yang tersedia.

Berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih rumah sakit atau tempat untuk melahirkan.

Menyiapkan tempat persalinan sebaiknya dilakukan saat usia kandungan 6 bulan. Saat memasuki trimester ketiga, berdiskusilah dengan dokter seputar proses persalinan yang akan anda pilih, apakah normal atau operasi caesar. Umumnya, kondisi kesehatan ibu dan janin akan banyak berpengaruh pada hal ini.

Selain itu, tentukan rumah sakit untuk tempat melahirkan anak. Perhatikan jarak tempuh yang harus dilalui dan periksa apakah Anda perlu mendaftar dulu sebelum melahirkan.

Untuk menetapkan pilihan, tanyakan pada dokter atau pihak rumah sakit, cari tahu fasilitas yang disediakan dan juga tempat menunggu selama proses persalinan, kebijakan rumah sakit tentang IMD (Inisiasi Menyusui Dini), rooming in (rawat gabung).dan fasilitas yang lengkap seperti tersedianya incubator bayi dan ruang NICU / PICU.

RSIA  Bunda Jakarta - Bundamedik Healthcare System
Jl Teuku Cik Ditiro, Menteng Jakarta Pusat

















0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.