Senin, 27 Mei 2019

Mudik saat Hamil

Posted by Bundamedik Healthcare System on 09.44 with No comments
Mudik dan hamil adalah kebahagiaan bagi mereka yang menjalaninya. Namun, mudik dalam kondisi hamil tentunya memerlukan persiapan tersendiri sebelum dan selama mudik.

Sebelum perjalanan, konsultasikan kepada dokter kandungan anda untuk menilai kesehatan anda dan janin, kebutuhan obat-obatan selama perjalanan dan selama di kampung halaman, dan kapan harus segera datang ke pusat pelayanan kesehatan terdekat. Pastikan anda sudah tahu lokasi rumah sakit yang berada di jalur perjalanan anda.

Usia kandungan yang aman untuk melakukan perjalanan jauh biasanya setelah tiga bulan pertama, setelah melewati masa mual dan muntah, serta kondisi janin juga lebih kuat pada trimester kedua (tiga bulan kedua) dibandingkan pada usia tiga bulan pertama.

Umumnya, perjalanan jauh selama kehamilan lebih aman dilakukan ketika usia kandungan 12-32 minggu, baik itu perjalanan darat, laut ataupun udara. Bila duduk lama, usahakan agar pergelangan kaki untuk sering digerakan untuk memperlancar sirkulasi darah, terutama bagian kaki. Selama perjalanan pastikan menggunakan sabuk pengaman dengan posisi yang benar.

Pastikan makanan dan minuman tercukupi bersih, matang dan sehat. Minumlah minimal 2,5 liter air perhari agar tidak dehidrasi, karena cairan salah satu komponen penting dalam kehamilan yang sehat. Jangan menahan buang air kecil sepanjang perjalanan karena rawan terjadi infeksi, dan setelah buang air kecil, sebaiknya bagian kewanitaan dibersihkan dengan air mineral, serta jangan lupa cuci tangan.

Bila timbul flek, disertai atau tanpa nyeri, diare, sebaiknya segera hubungi pusat kesehatan terdekat untuk mengevaluasi kesehatan ibu dan bayi


0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.