Selasa, 08 Januari 2019

Ayo..Hitung Gerakan Janin

Posted by Bundamedik Healthcare System on 09.07 with No comments

Semua kehamilan mempunyai risiko, tidak terkecuali bagi si janin. Demikian hebatnya ciptaan Sang Khalik sehingga kita di berikan “Notifikasi” dari jauh-jauh hari. Jarang sekali janin meninggal tiba-tiba. Umumnya sebelum terjadi kematian janin atau jika terdapat permasalahan di dalam kandungan, secara alamiah dia akan memberi tau kita melalui “Tendangannya”. Maksudnya? Janin akan kurang aktif menendang di bandingkan sebelumnya.

Jadi apa yang bisa dilakukan seorang calon ibu?
 “Count the Kick”

Metode lama yang masih dipakai sampai saat ini adalah “Cardiff Count”, dimana ibu dapat menghitung harian jumlah gerakan janin. Jika dalam kurun 12 jam, terdapat 10 gerakan, janin dikatakan dalam kondisi baik.

Ibu biasanya tau kapan bayi bergerak paling aktif. Jika dirasakan gerakannya berkurang, maka berbaringlah dengan posisi miring kiri, hitunglah gerakan janin selama 2 jam. Jika gerakan kurang dari (<) 10 dalam kurun waktu itu, segera ke bidan atau RS terdekat.

Jadi para calon ibu... jadikan perhitungan gerakan janin sebagai “Payung sebelum Hujan”... Selamat Menjalani Kehamilan

dr. Rathi Manjari Fauziah, SpOG - RSIA Citra Ananda

Jam Praktik : 
Senin : 08.00 - 10.00 ; Selasa : 16.00 - 18.00 ; Rabu : 08.00 - 10.00 ; Kamis : 16.00 - 18.00 ; Jumat : 10.00 - 14.00 ; Sabtu : 09.00 - 12.00



www.bunda.co.id
www.roboticsurgeryindonesia.com

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.